Berkenaan dengan dukungan terhadap keberadaan Badan Amal Zakat Nasional (BAZNAS). Pemerintah Sumsel, Alex Noerdin bersama Badan Amal Zakat Nasional (BAZNAS) Sumsel mengadakan buka bersama (bukber) bersama 1400 Anak Yatim pada 18 Juli 2014. Dalam kesempatan tersebut Gubernur Sumsel H. Alex Noerdin sangat mendukung acara ini. Acara buka bersama ini rutin dilakukan di Griya Agung.[1]
Alex Noerdin mendukung Impres No. 3 Tahun 2014 tentang Amal Zakat. Menurutnya hal ini dinilai sangatlah penting, nantinya para pemberi zakat akan mendapatkan Nomor Pokok Wajib Zakat. Gubernur bersama Forkopimda juga membayar zakat didepan para peserta berbuka bersama dengan menggunakan NPWZ tersebut. Seperti yang tercantum dalam impres tersebut dari mulai para Menteri, Jaksa agung, dan Kepala Daerah. Sejauh ini yang sudah terhimpun sekitar Rp 1,8 Miliar. Ketua BAZNAS Sumsel Prof. Dr. H. Aflatun Mukhtar MA. mengatakan, acara ini merupakan instruksi dari BAZNAS Pusat yang akan dilakukan di 14000 anak yatim di 14 Daerah di indonesia. Pihaknya mengapresiasi Gubernur yang telah menyambut baik atas Impres tentang pembayaran zakat dengan melalui BAZNAS. 



[1]Gubernur Dukung Acara BAZNAS Bukber AnakYatim,”http://www.sumselprov.go.id/news/read/59-Gubernur-Dukung Acara-BAZNAS-Bukber-Anak-Yatim

Post a Comment

 
Top